Hari ini Sabrina kembali belajar tentang bentuk geometris. Namun, kali ini saya menggunakan media buku cerita untuk membantu Sabrina memahami konsep matematika. Jadi, ini pun terjadi secara spontan karena tiba-tiba saya melihat Sabrina sedang anteng membuka buku tentang mengenal bentuk sambil berceloteh "Ini lingkaran, ini bintang". Aha!! seperti biasanya momen seperti ini selalu saya jadikan momen untuk belajar lebih lanjut tentang sesuatu hal. Jadi, waktunya saya ikut "turun tangan", memberi penjelasan jika dibutuhkan 😂
Buku tetap menjadi sarana yang efektif bagi saya pribadi untuk mengajarkan banyak hal kepada Sabrina, karena memang sejauh ini gaya belajar Sabrina audio visual. Jadi dengan melihat objek secara langsung diiringi cerita itu sangat menarik bagi Sabrina, sehingga membuat Sabrina mudah memahami sesuatu. Lewat cerita seringkali pembelajaran memberi kesan yang selalu diingatnya.
Nah, karena Sabrina masih balita, tentu menjelaskan tentang bentuk geometris tanpa melihat bentuk konkrit barangnya bisa membuat bingung juga. Maka, saya coba berikan mainan untuk mencocokkan bentuk geometris tersebut dan ternyata Sabrina memang sudah bisa mencocokkan, tapi masih sering lupa nama bentuk "persegi".
Hal yang menarik adalah saat Sabrina dengan inisiatifnya sendiri mencoba mencocokkan bentuk-bentuk tadi dengan gambar yang ada di dua buku cerita yang sedang dibacanya. "Yeay!!", begitulah teriakan khas Sabrina ketika berhasil melakukan sesuatu. Berulang kali bentuk-bentuk tersebut dipasangkan sampai akhirnya bosan sendiri😂
#Tantangan10Hari
#Level6
#KuliahBunsayIip
#ILoveMath
#MathAroundUs
#Day12
Buku tetap menjadi sarana yang efektif bagi saya pribadi untuk mengajarkan banyak hal kepada Sabrina, karena memang sejauh ini gaya belajar Sabrina audio visual. Jadi dengan melihat objek secara langsung diiringi cerita itu sangat menarik bagi Sabrina, sehingga membuat Sabrina mudah memahami sesuatu. Lewat cerita seringkali pembelajaran memberi kesan yang selalu diingatnya.
Nah, karena Sabrina masih balita, tentu menjelaskan tentang bentuk geometris tanpa melihat bentuk konkrit barangnya bisa membuat bingung juga. Maka, saya coba berikan mainan untuk mencocokkan bentuk geometris tersebut dan ternyata Sabrina memang sudah bisa mencocokkan, tapi masih sering lupa nama bentuk "persegi".
Hal yang menarik adalah saat Sabrina dengan inisiatifnya sendiri mencoba mencocokkan bentuk-bentuk tadi dengan gambar yang ada di dua buku cerita yang sedang dibacanya. "Yeay!!", begitulah teriakan khas Sabrina ketika berhasil melakukan sesuatu. Berulang kali bentuk-bentuk tersebut dipasangkan sampai akhirnya bosan sendiri😂
"Ternyata melalui buku cerita kita bisa mengenalkan kepada anak tentang konsep matematika"
#Tantangan10Hari
#Level6
#KuliahBunsayIip
#ILoveMath
#MathAroundUs
#Day12
Comments
Post a Comment