Hari ini Sabrina melakukan aktivitas berdua bersama ayah. Alhamdulillah bisa jadi momen bonding antara ayah dan Sabrina. Aktivitas yang dilakukan ayah dan Sabrina sembari menunggu bunda pengajian yaitu jalan-jalan ke pasar kaget. Jadi pasar ini buka hanya tiap hari minggu saja. Biasanya pasar ini dipenuhi dengan orang-orang yang sekalian lari pagi.
Nah, bunda dikirim ayah video saat Sabrina jalan-jalan ke pasar. Sabrina sangat memperhatikan sekali saat melihat berbagai jenis barang dagangan dan orang yang sedang bertransaksi. Mulai dari yang menawar harga hingga melihat para pedagang yang menawarkan barang dagangannya. Hal yang membuat saya tersenyum adalah saat melihat gadis kecil ini dengan semangat ingin berjalan sendiri sambil melirik ke kanan dan kiri, persis seperti ibu-ibu yang lihat barang diskon, hehee...
Tiba-tiba langkah Sabrina terhenti saat melihat penjual ikan hias. "Ayah...mau ikan!!" ungkapnya dengan penuh semangat dan teriakan yang khas :). Ternyata saat menjemput bunda dengan penuh semangat Sabrina menunjukkan beberapa ikan ukuran kecil yang dibawa di botol plastik. "Bunda, Brina punya ikan!, lihat ada 1..2..3..4..". Celotehnya yang khas dengan mata berbinar mencoba menjelaskan. Tentang kebahagiaan sederhana yang didapatnya. Ya, berjalan-jalan bersama ayah dan pulang membawa ikan yang banyak 😊
Aktivitas yang dilakukan setelah sampai rumah yaitu memindahkan ikan dan mengganti airnya. Nah, ini menjadi aktivitas yang tepat untuk mengenalkan secara konkret bilangan angka yang sering Sabrina ucapkan. Ketika mengangkat seekor ikan, tiba-tiba secara spontan Sabrina berusaha menghitungnya "Satu..dua..dst". Belum tuntas semua ikan dipindahkan, Sabrina terlanjur "ketakutan" saat ikannya meloncat tinggi keluar dari tempatnya. Tapi, tak berapa lama, Sabrina mencoba untuk menangkap lagi ikannya.
Hari ini Sabrina kembali belajar tentang aktivitas perdagangan, proses tawar menawar serta bertransaksi, dan menghitung ikan. Semoga dengan sarana pembelajaran secara konkret dan dekat dengan keseharian Sabrina, bisa membuat Sabrina mudah memahami konsep matematika dengan menyenangkan dan tanpa beban.
#Tantangan10Hari
#Level6
#KuliahBunsayIip
#ILoveMath
#MathAroundUs
#Day11
Nah, bunda dikirim ayah video saat Sabrina jalan-jalan ke pasar. Sabrina sangat memperhatikan sekali saat melihat berbagai jenis barang dagangan dan orang yang sedang bertransaksi. Mulai dari yang menawar harga hingga melihat para pedagang yang menawarkan barang dagangannya. Hal yang membuat saya tersenyum adalah saat melihat gadis kecil ini dengan semangat ingin berjalan sendiri sambil melirik ke kanan dan kiri, persis seperti ibu-ibu yang lihat barang diskon, hehee...
Tiba-tiba langkah Sabrina terhenti saat melihat penjual ikan hias. "Ayah...mau ikan!!" ungkapnya dengan penuh semangat dan teriakan yang khas :). Ternyata saat menjemput bunda dengan penuh semangat Sabrina menunjukkan beberapa ikan ukuran kecil yang dibawa di botol plastik. "Bunda, Brina punya ikan!, lihat ada 1..2..3..4..". Celotehnya yang khas dengan mata berbinar mencoba menjelaskan. Tentang kebahagiaan sederhana yang didapatnya. Ya, berjalan-jalan bersama ayah dan pulang membawa ikan yang banyak 😊
Aktivitas yang dilakukan setelah sampai rumah yaitu memindahkan ikan dan mengganti airnya. Nah, ini menjadi aktivitas yang tepat untuk mengenalkan secara konkret bilangan angka yang sering Sabrina ucapkan. Ketika mengangkat seekor ikan, tiba-tiba secara spontan Sabrina berusaha menghitungnya "Satu..dua..dst". Belum tuntas semua ikan dipindahkan, Sabrina terlanjur "ketakutan" saat ikannya meloncat tinggi keluar dari tempatnya. Tapi, tak berapa lama, Sabrina mencoba untuk menangkap lagi ikannya.
Hari ini Sabrina kembali belajar tentang aktivitas perdagangan, proses tawar menawar serta bertransaksi, dan menghitung ikan. Semoga dengan sarana pembelajaran secara konkret dan dekat dengan keseharian Sabrina, bisa membuat Sabrina mudah memahami konsep matematika dengan menyenangkan dan tanpa beban.
"Menggunakan benda konkret sebagai media pembelajaran bisa membantu bagi seorang anak untuk memahami tentang konsep bilangan"
#Level6
#KuliahBunsayIip
#ILoveMath
#MathAroundUs
#Day11
Comments
Post a Comment