Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2020

Yuk Kita Berbagi Hadiah

Setelah pekan sebelumnya kami berkenalan dengan teman-teman dari regional lain di Virtual Camp dan mengenal apa keluarga favoritnya, maka pekan ini kami diminta untuk memberi hadiah kepada teman-teman yang sudah kami kenal tersebut. Kami diminta untuk memilih minimal 3 orang teman yang dianggap paling berkesan untuk diberi hadiah berupa "makanan" kesukaanya. Nah, bagi saya pribadi sebenarnya saat berkenalan dengan sebelas orang teman baru di pekan sebelumnya, masing-masing memiliki kesan tersendiri. Namun, ada beberapa yang memang sampai membuat saya berbinar dan mendapat banyak inspirasi. Tantangan di tugas pekan ini adalah bagaimana kita mampu meramu "makanan" kesukaan teman kita, meskipun mungkin kita tidak suka dengan makanan itu. Ya, kami sebenarnya diperbolehkan untuk belanja "makanan" dari toko seperti google. Namun, bagi saya pribadi ada baiknya untuk mengemas dan meramu makanan itu sebelum dikirim kepada teman-teman yang lain. Saya pribadi ber

Yuk Kita Mencari Teman Baru!

Hal yang paling menarik di Kuliah Bunda Cekatan adalah selalu ada "kejutan" di setiap pekannya. Entah itu dari cara belajarnya, bintang tamu spesialnya, pun tantangan yang diberikannya. Nah, jika pekan sebelumnya kami harus keliling di kebun apel, kini saatnya kami "camping" di hutan pinus. Di sini kami akan rehat sejenak, sambil berkenalan dengan teman-teman lainnya. Nah, hal yang menantang adalah kami harus ngobrol santai bukan dengan teman satu regional, tapi justru harus mencari teman yang berbeda regional, minimal 5 orang, untuk tau apa kelas favorit mereka dan kenapa mereka memilih itu? Di hari pertama, ketika teman-teman lain "gercep" untuk komen memperkenalkan diri di FB, kirim link WA, dsb, seperti biasa saya masih "anteng" untuk memastikan benar memahami intruksi permainan kali ini. Pun akhirnya memilih strategi yang tidak mempersulit saya pribadi. Akhirnya mulailah saya bergerilya dengan bermodal link WA yang dicantumkan teman-t

Yuk Kita Menjelajah Mencari Makanan yang Sehat!!

Setelah melakukan family gathering di kebun apel, pekan ini kami harus kembali mengumpulkan apel-apel (ilmu) yang kami dapat. Pekan ini, kami juga diberi kebebasan untuk pindah ke keluarga yang lain, atau memilih lebih dari satu keluarga untuk belajar. Nah, akhirnya saya pribadi memutuskan untuk menambah keluarga baru dengan alasan memang membutuhkan ilmu penunjang lain untuk menguatkan topik utama yang saya pilih di mind map,  yaitu tentang tazkiyatun nafs. Keluarga pertama yang saya pilih di pekan pertama yaitu keluarga manajemen emosi "Inside out Family". Di keluarga besar ini sampai sekarang pun saya merasa "betah" dan mendapatkan begitu banyak ilmu yang bermanfaat. Bisa dibilang di kebun apel itu saja bisa membuat ulat gendut karena kekenyangan, dengan banyaknya ilmu yang bertebaran. Maka, tantangannya adalah bagaimana supaya si ulat ini bisa memilih dengan bijak makanan yang benar-benar ia butuhkan. Apa yang saya dapatkan di keluarga manajemen emosi

Yuk Temukan Keluargamu!

Kelas Bunda Cekatan selalu memberikan kejutan tak terduga di setiap pekannya. Kejutan tamu istimewa hingga dongeng dari Ibu Septi, selalu memberikan kesan mendalam bagi saya pribadi. Pada akhirnya, sejak mengikuti kelas Buncek, saya banyak "belanja gagasan", namun di sisi lain saya harus tetap memiliki kontrol diri serta fokus terhadap apa yang saya butuhkan. Ya, lagi-lagi Emak harus belajar fokus!! Bisa dibilang pekan ini menjadi pekan yang penuh "drama". Setelah pekan sebelumnya kami disuguhi parade potluck, pekan   ini kami akan melakukan family gathering di Kebun Apel. Nah, sebelumnya kami harus menemukan keluarga yang makanan utamanya hampir sama. Maka, drama petualangan mencari keluarga pun dimulai.  Ujian pertama bagi saya, adalah ketika harus memilih topik utama yang ingin saya pelajari. Mind map saya sebelumnya masih fokus pada dua hal yaitu aspek mind (ilmu fokus dan konsisten) yang berhubungan dengan manajemen waktu dan soul (tazkiyatun nafs)